Apartemen semakin diminati, terutama oleh masyarakat di kota-kota besar. Tinggal di apartemen memang praktis, dianggap lebih modern, dan dekat dengan pusat aktivitas kota, sehingga sangat mendukung untuk lebih produktif. Namun, sebelum memutuskan membeli atau menyewa, penting untuk mengenali tipe apartemen yang tersedia. Tanpa disadari, ada banyak tipe dan ukuran apartemen dengan karakteristik berbeda, yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Tipe Apartemen
Setiap tipe apartemen pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dengan memahami jenis-jenisnya, Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan, gaya hidup, dan anggaran. Kenali beberapa tipe apartemen yang umum ditemui di Indonesia, berikut ini.
Apartemen Studio

Apartemen studio adalah tipe yang paling umum dan simpel. Apartemen tipe studio bisa dikenali dari ukurannya yang kecil dengan konsep ruang terbuka. Dalam satu ruangan tanpa sekat, terdapat tempat tidur, area tamu, dapur, dan satu kamar mandi kecil. Tipe ini biasanya ditinggali oleh mahasiswa atau pekerja muda yang masih lajang dan tidak ingin repot menjaga kebersihan rumah.
Apartemen Alcove
Ini adalah salah satu jenis dari tipe apartemen studio. Ciri khasnya terletak pada ukurannya yang sedikit lebih besar, dengan layout berbentuk huruf “L”. Denah seperti ini bisa memberikan sedikit privasi, sehingga biasanya dipasang tirai atau partisi untuk memisahkan tempat tidur dengan area lainnya.
Apartemen Konvertibel

Tipe ini juga mirip dengan apartemen studio, tetapi lebih luas dan bisa diberi sekat untuk menciptakan ruang terpisah, misalnya seperti kamar tidur. Biasanya ada partisi berupa kaca berbingkai atau rak yang berperan layaknya dinding. Tipe ini juga cocok bagi penghuni yang masih lajang dan membutuhkan ruang yang fleksibel, bisa diubah sesuai keinginan atau kebutuhan.
Apartemen 1 Kamar Tidur
Tipe apartemen 1 BR (satu kamar tidur) juga menjadi salah satu tipe yang paling populer di Indonesia. Unit ini memiliki satu ruangan berpintu untuk kamar tidur. Kamar tidur yang terpisah dari ruang tamu, dapur, dan kamar mandi membuat privasi lebih terjaga, sangat cocok untuk pasangan muda.
Apartemen 2 Kamar Tidur

Seperti namanya, tipe apartemen 2 kamar memiliki dua kamar tidur. Tipe 2 BR menawarkan ruang yang lebih luas, umumnya terdiri dari dua kamar tidur, satu atau dua kamar mandi, dapur dan area makan, serta ruang keluarga. Tipe ini ideal untuk keluarga kecil atau pasangan muda yang membutuhkan ruang tambahan sebagai area kerja atau hobi.
Baca Juga! 6 Rekomendasi Vacuum Cleaner untuk Apartemen Terbaik dan Multifungsi
Apartemen Loteng (Loft)
Apartemen loft memiliki langit-langit yang tinggi dan ruang terbuka yang luas. Ciri khasnya terlihat pada lantai tambahan berupa mezzanine yang digunakan sebagai area tidur dan jendela berukuran besar. Tipe apartemen ini cocok bagi penghuni yang menyukai desain unik, artistik, dan tetap fungsional.
Penthouse

Penthouse adalah tipe apartemen mewah yang biasanya terletak di lantai paling atas gedung. Karena lokasinya itu, pemandangan yang ditawarkan sangat spektakuler, begitu pula aspek keamanan, kenyamanan, dan privasinya. Fasilitasnya pun sangat lengkap dan eksklusif, mulai dari taman atap, lift pribadi, hingga interior dengan material premium.
Apartemen Taman (Garden Apartment)
Apartemen taman biasanya terletak di lantai dasar, dengan akses langsung ke area luar seperti taman kecil atau halaman pribadi. Keunggulannya terletak pada nuansa hijau dari taman dan akses yang mudah tanpa lift. Namun, karena letaknya di lantai dasar, terkadang penghuni harus memberikan perhatian ekstra pada masalah keamanan dan hewan liar.
Serviced Apartment

Serviced apartment dilengkapi layanan layaknya hotel, seperti housekeeping, laundry, Wi-Fi, hingga room service. Unit ini biasanya sudah full furnished dan siap huni. Serviced apartment biasanya dipilih oleh para pebisnis, ekspatriat, atau digital nomad yang membutuhkan hunian sementara dengan kenyamanan ekstra tanpa repot bersih-bersih rumah atau mengurus kebutuhan sehari-hari.
Apartemen Duplex/Triplex
Tipe ini terbilang cukup jarang di Indonesia. Apartemen duplex memiliki dua lantai dalam satu unit, sedangkan triplex memiliki tiga lantai. Umumnya, lantai bawah digunakan sebagai area publik seperti ruang tamu dan dapur, sementara kamar tidur di lantai atas. Tipe apartemen ini menawarkan suasana seperti tinggal di rumah, tetapi secara perawatan lebih praktis.
Itulah tipe-tipe apartemen yang bisa ditemui di Indonesia. Pilihan tipe apartemen yang tepat, sesuai kebutuhan, bisa mempermudah hidup dan mendukung rencana jangka panjang. Salah satu alasan apartemen begitu diminati adalah kemudahan dalam perawatannya. Penghuni tidak perlu memikirkan perawatan area luar bangunan, sehingga lebih simpel. Agar apartemen selalu bersih dan nyaman, penghuni cukup membersihkan bagian dalam unit secara rutin menggunakan alat kebersihan yang tepat.

Salah satu alat kebersihan yang layak dijadikan investasi di apartemen adalah vacuum cleaner. Alat ini lebih efektif dalam membersihkan debu di lantai, karpet, sofa, hingga sudut-sudut sempit yang sulit dijangkau. Jika Anda mencari vacuum cleaner pintar yang praktis dan dirancang untuk membersihkan semua area di apartemen, tanpa terkecuali, produk dari Tineco bisa menjadi pilihan tepat.
Tineco mempunyai koleksi vacuum cleaner yang lengkap, mulai dari stick vacuum, vacuum cleaner portable, wet and dry vacuum, hingga steam cleaner, yang siap memenuhi berbagai kebutuhan pembersihan di apartemen dengan fitur-fitur canggih yang dimilikinya. Supaya apartemen bersih menyeluruh tanpa repot, Anda bisa membeli vacuum cleaner Tineco di Website. Dapatkan jaminan produk asli, harga promo dan kemudahan pembayaran.