Tineco Pure One MINI S4 adalah vacuum cleaner portabel yang praktis dan multifungsi. Alat ini mudah dioperasikan dengan satu genggaman tangan, untuk membersihkan kotoran di banyak area. Tineco Pure One MINI S4 bisa digunakan untuk membersihkan berbagai permukaan di dalam rumah, hingga interior mobil.
Untuk mengoptimalkan kinerjanya, Tineco Pure One MINI S4 dilengkapi tiga nozel sikat yang cocok untuk segala situasi. Tidak hanya debu dan serpihan kotoran, handheld vacuum cleaner ini efektif untuk menyedot bulu hewan peliharaan yang bertebaran. Perawatannya pun sangat mudah, karena kotoran yang tertampung bisa dikosongkan dalam sekali pencet.
Keunggulan
- Portabel
- Multifungsi
- Dilengkapi tiga nozel sikat
Fitur
iLoop™ Smart Sensor Technology
Tineco iLoop™ Smart Sensor Technology adalah sensor canggih yang memungkinkan penyedot debu secara otomatis menyesuaikan daya hisapnya dengan jumlah debu yang terdeteksi secara real-time. Teknologi ini bahkan mampu mendeteksi partikel kecil yang tidak terlihat oleh kasat mata. Dengan teknologi ini, Tineco Pure One MINI S4 akan memastikan pembersihan menyeluruh dengan daya hisap yang optimal.
Filter HEPA
Filter HEPA adalah jenis penyaring udara yang dapat menyaring debu, kotoran, dan partikel-partikel kecil berbahaya. Sistem penyaringan HEPA mampu menangkap 99,97% partikel pada saat proses pembersihan, hingga yang berukuran 0,3 mikron. Filter ini membuat udara yang dikeluarkan sudah dalam keadaan bersih dan tidak menyebabkan alergi.
Dilengkapi Tiga Nozel Sikat
- Gap Cleaning Brush (pembersih celah): cocok untuk membersihkan celah sempit di berbagai permukaan furnitur, gadget, dan interior mobil.
- Soft-bristle Combination Brush: efektif untuk membersihkan debu pada permukaan yang lembut seperti sofa dan gorden
- Pet Brush: cocok untuk membersihkan bulu hewan peliharaan
Dua Mode Pembersihan
Tineco Pure One MINI S4 memiliki dua mode pembersihan, yakni Auto dan Max yang dapat dipilih sesuai kebutuhan. Meski daya hisapnya kuat, handled vacuum ini mempunyai fitur peredam kebisingan, sehingga masih aman digunakan di sekitar hewan peliharaan dan anak-anak.
Baterai Berkapasitas 2000 mAh
Tineco Pure One MINI S4 dilengkapi baterai berkapasitas 2000 mAh yang dapat terisi penuh setelah pengisian daya sekitar 2 jam. Baterainya dapat bertahan hingga 26 menit untuk mode Auto, dan 12 menit untuk mode Max.
Desain Ramping dan Ringan
Desain Tineco Pure One MINI S4 sangat ramping dan ringan, sehingga mudah dibawa kemana-mana. Alat ini dilengkapi pula dengan charging & storage dock yang ringkas, sebagai tempat pengisian daya dan penyimpanan nozel sikat. Tineco Pure One MINI S4 sangat praktis dan cocok digunakan untuk pembersihan sehari-hari di area rumah, dapur, dan mobil.
Spesifikasi
- Tegangan: 10.8 V
- Daya Maksimal: 90 W
- Kapasitas Tangki Debu : 200 ml
- Kapasitas Baterai: 2000 mAh
- Lama Pengisian Baterai: 2-4 jam
- Tingkat Kebisingan: 75-80 dB
Kelengkapan Produk
- 1x Pure One MINI S4
- 1x Adaptor
- 1x Gap Cleaning Brush
- 1x Soft-bristle Combination Brush
- 1x Pet Brush
- 1x Charging & Storage Dock